Senin, 14 November 2011

Sejarah Hari Pahlawan

       Awalnya hari pahlawan diperingati pada tanggal 10 November karena adanya pertempuran besar di Surabaya, Jawa Timur pada tanggal 10 November. Perang ini adalah perang pertama yang terjadi di Indonesia setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Perang ini juga menjadi salah satu perang yang paling besar dan berat dalam sejarah perang di Indonesia terhadap kolonialisme.
      Pertempuran Surabaya diawali dengan peristiwa pendaratan pasukan sekutu di Surabaya (Tanjung Perak) pada tanggal 25 Oktober 1945. Tugas sekutu untuk melucuti senjata tentara Jepang dan menyelamatkan tawanan sekutu di Surabaya. Awalnya kedatangan sekutu tidak diterima oleh rakyat dan pemerintahan Jawa Timur. Namun setelah terjadi pertemuan antara rakyat dan pemerintahan Gubernur Suryo dengan Brigjend A.W.S mencapai kesepakatan antara lain :                                                                                                    

1. Inggris tidak mengikuti tentara NICA
2. kedua pihak akan bekerjasama demi keamanan dan ketentraman
3. akan dibentuk kontrak biro kerjasama dengan lancar
4. Inggris hanya akan melucuti senjata Jepang
     
       Namun, pada tanggal 26 & 27 Oktober 1945 Inggris melanggar kesepakatan itu dan menimbulkan kemarahan rakyat dan menimbulkan pertempuran. Akibat kejadian itu sekutu pimpinan Mayjend R.C. Mansergh pada tanggal 9 November 1945 mengeluarkan ultimatum agar rakyat dan pimpinan menyerahkan semua senjata di tempat yang telah ditentukan sambil mengangkat tangan diatas kepala  
                               
      Ultimatum itu tidak dihiraukan rakyat . Akibatnya tanggal 10 November 1945 terjadi pertempuran antara sekutu melawan TKR dan arek-arek Surabaya pimpinan Bung Tomo dibantu Soengkono. Pertempuran berlangsung sampai akhir November 1945. Walaupun korban sangat banyak di pihak Indonesia, Rakyat Surabaya berhasil mempertahankan  kota Surabaya.
      Oleh karena itu pemerintah memberi penghargaan setiap  10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
JUSTKYU^^ Blogger Template by Ipietoon Blogger Template